Telegram
Cara ini diajarkan pak Rully Kustandar waktu saya bareng Beliau di Batam bulan lalu, saya udah praktekkan, dan returnnya bisa kita expect sekitar 20% pertahun.
Tapi sebelumnya tolong dicatat, saya masih pemula di dunia crypto, dan crypto currency adalah jenis investasi yang sangat, sangat beresiko, jadi silakan tarik nafas dalam-dalam, hirup kopi anda, bayangkan anak istri anda, sebelum anda melakukan apa yang akan saya tulis berikut ini wkwkwk


1. Silakan bikin akun di Binance melalui link ini:
https://accounts.binance.me/en/register?ref=442084037 (referral link)
Standar ya, kaya bikin akun biasa
2. Setelah akun selesai, saatnya kita deposit, caranya open aplikasi Binance teman2, kalo belom donlot dulu di playstore

3. Setelah itu klik P2P Trading

Nah disini kita akan membeli USDT dari para seller, USDT ini kaya mata uangnya Binance, dengan USDT kita bisa beli koin apa aja nanti di Binance

4. Disarankan beli dari seller yang ada centang kuning
5. Lanjutkan pembelian seperti biasa, kalo ragu bisa cek yutub, dan pastikan anda membeli menggunakan mata FIAT MONEY dan nama akun anda di Binance sama dengan nama pemilik rek yang akan anda gunakan untuk transaksi

6. Biasanya ga sampe 5 menit dananya udah masuk, tunggu aja, jangan close appnya sampe sukses, nanti akan ada notifikasi di app dan di HP anda
7. Nah kalo dah sukses nanti dananya akan ditaro di FUNDING. kita harus pindahkan dulu ke SPOT sebelum bisa melakukan transaksi.
Caranya, open app Binance anda

Klik Wallet di kanan bawah

Klik FUNDING kemudian TRANSFER

Setelah itu pastikan transfernya dari FUNDING ke SPOT WALLET dan yang akan ditransfer adalah USDT

Setelah itu kembali ke tab SPOT, anda akan bisa melihat berapa saldo anda disana
8. Setelah dana tersedia, sekarang mari kita beli koinnya. Ini list koin yang saya beli
BTC
ETH
AVAX
Polygon/MATIC
NEAR
EGLD
ATOM
SOL
BNB
9. Nah sebelum beli, ada baiknya temen2 liat kuota staking temen2, karena tiap user dapat kuota masing2. jadi ga unlimited.
misal ini, kuota EGLD cuma 4 EGLD, mungkin temen2 cuma pengen beli 4 EGLD untuk keperluan staking

Note: masing2 rentang waktu interest dan kuotanya beda. Kalo saya pilih waktu paling panjang karena itu interest dan kuotanya paling gede
10. Setelah itu mari kita beli, caranya:

Klik MARKET yang ada di tab bawah

Kemudian ketik diatas koin yang akan temen2 beli, misal contoh diatas MATIC. Dan kemudian klik yang dibelakangnya USDT

Setelah itu klik BUY. Silakan beli sesuai budget masing2
Cara beli ada si STEP 2 diatas
11. Next kita staking koin yang udah dibeli tadi

Caranya balik ke HOME dan klik EARN

Kemudian pilih LOCKED STAKING

Seperti yang saya bilang diatas. Kalo saya pilih yang durasinya paling panjang karena itu interestnya paling besar.
Last edited: